KRUI - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Pesisir Barat menghadiri sosialisasi sekaligus penerapan KTP Digital di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat, Rabu (23/11/2022) di Lamban Apung, Krui.

Dalam kegiatan ini, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Pesisir Barat menerangkan bahwa KTP Digital ini merupakan program Kementerian Dalam Negeri yang bisa mempermudah, mengefisienkan, dan memotong kesulitan-kesulitan yang sering dialami masyarakat dalam hal kepengurusan data penduduk.

Peserta yang hadir diberikan materi pemahaman tentang digitalisasi identitas induk dari bentuk fisik ke dalam sistem digital aplikasi berbasis smartphone yang sudah disediakan oleh Kementerian Dalam Negeri.

Ditahap akhir, peserta sosialisasi membuat KTP Digitalnya di smartphonenya masing-masing. Hadir dalam kegiatan ini Wakil Bupati, Sekretaris Daerah, Plt Asisten Administrasi Umum, Kepala Dinas dan segenap perwakilan OPD Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat. (dpmptsp/ind/pras)